Rabu, 31 Juli 2019

Dayly PKN Gammara Hotel


Assalamualaikum wr wb

      Hallo , bagaimana kabar kalian ? Yah sudah dua Minggu saja. Seperti biasanya saya akan menceritakan tentang kegiatan saya selama training di hotel Gammara Makassar. Dua Minggu ini saya melakukan dengan baik baik saja. Namun saya sering telat 5 menit, 2 menit . Saya datang nya tepat waktu namun saya selalu ke loker Menganti uniform kerja saya. Dan yang membuat terlambat adalah apron saya selalu hilang dan itu yang mengambil waktu untuk mencarinya dan ternyata ada orang yang memakainya. Dan juga jam di kitchen cepat 10 menit. Entah mengapa jam di kitchen cepat 10 menit.






Selama 2 Minggu ini saya masuk sore jam 15:00 WITA. Seperti biasanya saya Masi berada di section main kitchen. Saya mengerjakan breakfast , bagian soup saya yang di berikan amanah untuk mengerjakan nya. Saya mengerjakan , bubur, soup Tom yum, soup lokal, soup tradisional, dan juga soup western. Saya hanya memaksanya karena preparan sudah di kerjakan oleh anak pagi. Setelah semuanya selesai saya menyimpan nya di hotbox. Saya biasanya memulai mengerjakan selelah sholat Maghrib, dan biasanya paling cepat selesai jam 8 paling lama jam 9.





Dan juga di selah selah waktu, saya mengerjakan ala carte. Ada beberapa menu yang telah saya kuasai selama training di hotel Gammara. Dan juga kadang saya mencoba untuk plating. Karena saya sangat suka melihat indahnya makanan yang membuat selera makan meningkat. Senior ada yang mendukung namun kadang ada juga komplain. Namun saya mengerjakan apabila semua tugas saya selesai. Namun kadang juga saya ke section lain untuk mencari beberapa ilmu. Contohnya seperti pastry, saya sering bertanya kepada senior hal yang ingin saya ketahui tentang pastry sendiri. Saya rasa cukup .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Daily Activity OJT Gammara Hotel Makassar

Assalamualaikum wr wb       Saya tidak cukup 6 bulan training, saya training 5 bulan lebih. sebenarnya saya ingin mengahbiskan masa saya...