Assalamu Alaikum Wr. Wb.
Tidak terasa kita sudah berada di hari terakhir praktek pada Minggu ini. Langsung saja kalau begitu saya akan menceritakan tentang kegiatan saya berada didalam kitchen pada hari ini. Saya berangkat dari asrama ke kampus jam 07.00 wita. Pada saat sampai di kampus saya bersiap siap. Pada jam 08.00 wita. Kami pun one line dan di absen dan di periksa kelengkapan, peralatan juga. Kami di periksa sesuai dengan nomor urut absen. Dan tiba lah nama saya disebut, saya langsung ke depan dan di periksa oleh senior. Stelah saya di nyatakan lengkap saya di persilahkan untuk masuk ke dalam kitchen.
Setelah saya masuk, saya kemudian menyimpan tas dan barang lainnya di dalam loker yang telah di sediakan. Dan langsung masuk kedalam cool kitchen dan langsung one line . setelah kami lengkap senior memberikan perintah kepada ketua kelas untuk memimpin doa sebelum kegiatan di mulai. Setelah itu senior pun menjelaskan tentang menu kita hari ini. Menu hari ini adalah rotasi I.3, yang dimana makanan tersebut asli makanan dari Indonesia. Setelah kami kemarin telah menyiapkan persiapan bahan. Dan hari ini adalah hari dimana kita mengolah bahan tersebut menjadi sebuah makanan yang bisa di makan.
Setelah selesai, kami pun di bagi setiap kelompok mengerjakan menu utnuk hari ini. Saya sendiri mengerjakan menu maincores yaitu bebek nyenyet. Saya bersama teman saya Wahyu mengerjakan pekerjaan tersebut. Di mulai dari brine bebek, memotong, memberitakan bumbu dan memasak bebek tersebut. Namun sesekali saya bertanya kepada senior maupun dosen, tentang langkah-langkah dalam mengolah bebek nyenyet. Setelah pekerjaan tersebut selesai saya pergi membantu teman-teman yang lainnya mengerjakan menu hari ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar